Putus Asa, Ayah Siapkan Kuburan untuk Anak Putrinya

Ayah dan anak di kuburan.
Tidak ada orangtua yang rela menguburkan anak-anaknya saat masih hidup. Namun kematian bisa terjadi pada siapapun dan kapanpun juga, bahkan pada anak-anak kita. Tetapi berbeda dengan ayah yang satu ini.

Seorang ayah yang sudah putus asa dari pedesaan China ini, bahkan telah menggali kuburan untuk putrinya yang sudah sangat kritis. ia pun dengan berat hati mempersiapkan kuburan untuk kematian putrinya tersebut.

Lantas apa penyakit anak kecil yang satu ini, dan mengapa sang ayah sudah begitu putus asa sehingga menggali kuburan untuk anaknya yang tidak berdosa? Berikut uraian lengkapnya.

Dikutip dari Daily Mail, Zhang Liyong, seorang petani dari provinsi Sichuan, telah menghabiskan semua tabungannya untuk mengobati balita, yang lahir dengan kelainan darah yang serius.

Sang ayah mengatakan bahwa dia telah membawa anaknya yang berusia dua tahun itu untuk bermain dan beristirahat di kuburan untuknya setiap hari, untuk membuatnya 'terbiasa dengan ruang pemakaman di masa depannya'.

Sebuah video klip yang diposting oleh Pear Video telah mengungkapkan kisah yang menyayat hati ini, yang terjadi di kota Neijiang, Cina barat daya.

Dalam video tersebut, sang ayah terbaring di kuburan sambil menggendong putrinya, Zhang Xinlei. Xinlei didiagnosis menderita thalassemia, kelainan darah turunan pada usia dua bulan.

Zhang dan keluarganya telah menghabiskan lebih dari 100.000 yuan atau Rp.200 juta untuk merawat Xinlei, namun mereka tidak bisa lagi membayar tagihan medis anaknya.

"Kami meminjam uang dari banyak orang, tapi mereka tidak lagi mau meminjamkan kami lebih banyak lagi," kata Zhang.

Pasangan itu berpikir untuk melakukan transplantasi tali pusar anak di dalam kandungan istrinya, untuk menyelamatkan Xinlei. Namun, mereka menyadari bahwa biaya transplantasi tidak akan terjangkau untuk mereka.

Sehingga mereka memutuskan untuk menghentikan perawatan dan mengalihkan perhatiannya kepada persiapan kematian Xinlei.

"Saya hanya bisa menemukan ide ini--membawanya bermain di tempat ini. Di sinilah dia akan beristirahat dengan tenang. Yang bisa saya lakukan adalah menemaninya setiap hari," kata Zhang.

Dia berharap agar Zhang Xinlei merasa nyaman dengan kuburan, dan tidak merasa takut saat tiba kematiannya.

Thalassemia sendiri adalah kelainan darah yang diturunkan. Orang dengan kondisi ini menghasilkan sedikit hemoglobin, yang digunakan oleh sel darah merah untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh. Pasien Thalassemia akan membutuhkan pengobatan seumur hidup, melalui transfusi darah atau terapi Chelation.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url